Jabodetabek : +6282146645837
  Luar Jabodetabek : +6282219788877

Tips Merawat Batu Alam Outdoor

Tips Merawat Batu Alam Outdoor
20 Januari 2022    Edukasi, Tips, dan Trik
Ditulis oleh Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars  

Rumah yang baru dibangun dan sudah siap huni tentu perlu dirawat secara berkala agar tampilannya selalu baik. Anda tentu tak ingin rumah mewah yang sudah susah payah dibangun justru tampil buruk hanya dalam beberapa tahun saja, bukan? Karenanya cegah masalah serta rawat interior dan eksterior rumah Anda secara berkala agar tampilannya tampak prima setiap saat. Karenanya di artikel kali ini Emporio Architect berbagi tips merawat batu alam outdoor bagi Anda yang menggunakan batu alam pada eksterior rumah. Simak baik-baik dan jangan lupa diterapkan ya!

Saat hendak merawat material batu alam outdoor, Anda perlu memperhatikan beberapa hal seperti jenis kerusakan serta perletakannya. Perawatan batu alam yang berlumut tentu berbeda dengan perawatan batu alam yang terkikis. Cara merawat batu alam yang letaknya tinggi berbeda pula dengan cara merawat batu alam yang mudah dijangkau. Berikut tips merawat batu alam outdoor pada hunian berdasarkan jenis masalah yang dihadapi.

Batu Alam Outdoor

  • Perawatan batu alam yang terkikis

Batu alam outdoor bisa terkikis karena pengaruh cuaca, iklim dan lainnya. Paparan sinar matahari, hujan dan angin dalam waktu lama bisa membuat batu alam terkikis hingga tingkat kekerasannya berkurang sehingga lama kelamaan berubah bentuk. Agar hal ini tidak terjadi, maka batu alam perlu diberi cairan pelapis atau coating secara rutin agar kuat.

  • Perawatan batu alam yang jamuran atau lumutan

Batu alam yang diletakkan di luar ruangan juga rawan jamuran dan lumutan akibat kelembaban tinggi dan air hujan, terutama pada batu alam di area kolam. Masalah ini mudah diselesaikan dengan membersihkan batu alam menggunakan detergen dan disikat lembut lalu disemprot cairan pemusnah lumut. Setelah kering, Anda bisa melapisi batu tersebut dengan coating.

Dalam cuaca ekstrem, batu alam outdoor yang sudah tidak dirawat bisa mengalami retak bahkan pecah karena erosi atau kelembaban tinggi yang dibiarkan tanpa perlindungan. Penting sekali merawat batu alam di luar ruangan. Berikut cara umum merawat batu alam agar kinclong seperti baru.

Batu Alam Outdoor

  1. Pertama-tama, bersihkan batu alam yang mudah digapai menggunakan kain, spons atau sikat yang lembut. Bersihkan batu dengan gerakan memutar agar permukaan batu alam tidak tergores atau terkikis. Untuk batu alam yang letaknya tinggi dan susah digapai, bisa disemprot dengan selang air namun jangan terlalu keras.
  2. Jika Anda ingin hasil yang lebih baik, maka bersihkan bagian batu alam yang kotor menggunakan air sabun, detergen ber-pH netral atau air sabun yang dicampur sedikit ammonia dan sikat/poles dengan lembut. Setelahnya, bilas batu alam menggunakan air biasa hingga bersih.
  3. Hilangkan lumut yang menempel pada batu alam dengan menyemprotkan cairan pemusnah lumut. Setelah kering, lapisi batu alam dengan coating sebanyak 3 lapis. Ada 2 jenis coating batu alam yang bisa dipilih, yaitu clear coating dan invisible water repellent. Clear coating membentuk lapisan film di permukaan batu alam dan menjadikannya tampak lebih indah, bersih, menonjolkan guratan batu dan menampilkan kesan basah. Sedangkan invisible water repellent tidak membuat lapisan film di atas permukaan batu, bersifat menolak air dan menonjolkan sifat alami batu alam. Simpelnya, clear coating membuat batu alam tampak glossy sedangkan invisible water repellent membuat batu alam tampil matte dan lebih natural. Pilih jenis coating yang sesuai selera Anda.
  4. Untuk batu alam yang terletak di lantai, tempatkan keset di dekat pintu masuk agar kotoran tidak langsung jatuh ke sela-sela batu alam, tapi tertampung di keset sehingga mudah dibersihkan. Tak hanya itu, beri juga alas di bagian bawah perabot seperti tong sampah, pot tanaman dan lainnya agar tidak terjadi kontak langsung dengan batu alam sehingga tak membuatnya lecet.

Demikian tips merawat batu alam outdoor ala Emporio Architect. Cara tersebut bisa Anda aplikasikan bila di rumah Anda terdapat batu alam yang diletakkan secara outdoor pada eksteriornya. Baca juga artikel Emporio Architect lainnya untuk melihat berbagai informasi seputar hunian. Bila Anda butuh jasa desain rumah, hubungi Emporio Architect – salah satu konsultan jasa arsitek terbaik di Indonesia.

Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars
PENULIS
Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars  
Fairus atau yang akrab dipanggil Riris adalah lulusan Jurusan Arsitektur Universitas Udayana tahun 2019 yang tumbuh besar di Bali. Sedari kecil ia menaruh minat pada buku dan tulisan serta aktif menulis sejak masa sekolah. Setelah lulus dari jurusan arsitektur, Fairus masih menekuni hobi tersebut dan menulis artikel mengenai arsitektur dan interior. Di waktu luang, ia sesekali membaca novel dan menulis fiksi.

Apabila Anda ada pertanyaan silahkan konsultasikan dengan kami.

BACA JUGA:
21 Januari 2022  
25 Januari 2022  
desain rumah MINIMALIS
desain rumah CLASSIC
desain rumah MODERN
desain rumah MEDITERAN
blog POPULER
26 September 2022  
kegiatan TERBARU
DESAIN INTERIOR:
Kini Giliran Anda untuk Membahagiakan Keluarga dengan merencanakan Desain Rumah yang Sehat, Aman, Indah & Nyaman
KONSULTASI DENGAN CS KAMI
Syahrul Dwi Andrian, Amd
Andrian
Dwi Pratiwi, S.Ars
Tiwi
I Gusti Agung Ayu Chandra Devi, S.Ars
Devi
Ida Ayu Wisma Anggaritha Pathni, S.Kom., MTA
Dayu
Tjarles Samjaya Liutantri Laun, S.S.
Tjarles

Telp. Jabodetabek:
+6282146645837

Telp. Luar Jabodetabek:
+6282219788877

QR Code WA Jabodetabek:
QR Code WA Luar Jabodetabek:
Alamat Kantor Jakarta

DBS Bank Tower Lantai 28, Ciputra World, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 3-5 Jakarta 12940
Jasa Arsitek Jakarta

Google Map Emporio Architect Jakarta

Alamat Kantor Bali

PERUM Piakan Indah Mesari No. 18A, Jalan Piakan I, Batubulan, Kec. Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali 80582
Jasa Arsitek Bali

Google Map Emporio Architect Bali

Alamat Kantor Bandung

Menara Asia Afrika Lantai 9 Regus Office No. 918, Jalan Asia Afrika No. 133-137, Bandung 40112
Jasa Arsitek Bandung

Google Map Emporio Architect Bandung

Alamat Kantor Yogyakarta

Jl. E1 No.08, Kledokan, Caturtunggal, Kec. Depok, Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Jasa Arsitek Yogyakarta

Google Map Emporio Architect Jogja

Alamat Kantor Surabaya

Pakuwon Center Lantai 23, Jl. Embong Malang 1-5, Surabaya, Jawa Timur 60261
Jasa Arsitek Surabaya

Google Map Emporio Architect Surabaya

Alamat Kantor Semarang

Gedung Menara Suara Merdeka Lt. 11, Jalan Pandanaran No. 30, Pekunden, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah 50241
Jasa Arsitek Semarang

Google Map Emporio Architect Semarang

Layanan Kami

Emporio Architect adalah Perusahaan Jasa Arsitek yang berkantor di Jakarta, Bandung, Jogja, Surabaya dan Bali, cakupan pelayanan seluruh Dunia, bisa 100% online.

Hubungi Kami
Konsultasi Jabodetabek: +6282146645837
Konsultasi Luar Jabodetabek: +6282219788877
Penawaran dan Kerja Sama: +6282145535172
Kritik, Saran dan Pengaduan: +6282146847758
Lowongan Pekerjaan: +6281236811006

Konsultasi: infoCHARACTER SEQUENCE@emporioarchitect.com
Penawaran & Kerja Sama: partnershipCHARACTER SEQUENCE@emporioarchitect.com
Lowongan Pekerjaan: hrdCHARACTER SEQUENCE@emporioarchitect.com

Ikuti Kami
           
  Konsultasi & Order
Melayani se-Indonesia, Bisa 100% Online
Mohon sabar antre, Hubungi CS Kami:
Syahrul Dwi Andrian, Amd
Andrian
Dwi Pratiwi, S.Ars
Tiwi
I Gusti Agung Ayu Chandra Devi, S.Ars
Devi
Ida Ayu Wisma Anggaritha Pathni, S.Kom., MTA
Dayu
Tjarles Samjaya Liutantri Laun, S.S.
Tjarles

    Konsultasi Jabodetabek    

    Konsultasi Luar Jabodetabek    

    Pesan Jasa Arsitek Sekarang    

Telp. Jabodetabek:
+6282146645837

Telp. Luar Jabodetabek:
+6282219788877

QR Code WA
Jabodetabek:
QR Code WA
Luar Jabodetabek:
  Membagikan

      Bagikan ke Whatsapp    

      Bagikan ke Facebook    

      Bagikan ke Twitter    

      Bagikan ke Linkedin    

      Bagikan ke Telegram    

  Ikuti Kami
  Video & 360 VR