Jabodetabek : +6282146645837
  Luar Jabodetabek : +6282219788877

Perbedaan Rumah Modern, Minimalis dan Kontemporer

Perbedaan Rumah Modern, Minimalis dan Kontemporer

  Dipublikasikan 23 November 2018
Ditulis oleh: Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars  

Ada banyak konsep desain rumah yang bisa anda gunakan untuk membangun rumah anda. Diantara banyak konsep desain ini ada 3 jenis konsep desain rumah yang cukup membingungkan dan sulit untuk dibedakan. Ketiganya ini bahkan sering muncul secara bersamaan sebagai salah satu konsep baru hasil persilangan. Apa saja? Mari kita simak ulasannya berikut ini.

Konsep desain rumah modern

Konsep desain rumah modern merupakan konsep desain yang mendahului munculnya konsep desain minimalis dan juga konsep desain kontemporer. Konsep desain ini muncul pada abad pertengahan yang digunakan untuk menggantikan konsep desain tradisional dan juga klasik. Konsep desain ini dibedakan dengan banyaknya penggunaan material baru dalam dekorasi. Salah satunya adalah penggunaan bahan plastik, vinyl dan bahan-bahan lainnya yang ditemukan di masa modern sebagai salah satu penemuan. Selain itu konsep rumah modern juga sering kali dikaitkan dengan penggunaan bahan-bahan metal sebagai salah satu bagian dalam konsep desainnya.

Perbedaan Rumah Modern, Minimalis dan Kontemporer 1

Untuk penataan dan pemilihan perabotan sesungguhnya tidak jauh berbeda dengan konsep desain minimalis dimana penggunaan dekorasi dalam konsep desain rumah modern ini juga digunakan. Fungsional dan bentuk merupakan salah satu yang menonjol di dalamnya.

Konsep desain rumah minimalis

Konsep desain minimalis merupakan konsep desain yang didahului oleh konsep desain modern. Hal itulah yang menyebabkan konsep desain ini menjadi salah satu konsep desain yang bisa dibilang sulit dibedakan. Mulai dari pemilihan produk dari fungsi dan juga dari bentuknya hingga dari penggunaan dekorasi yang diminimalisir.

Perbedaan Rumah Modern, Minimalis dan Kontemporer 2

Lalu apa bedanya konsep desain rumah minimalis dengan modern? Perbedaannya adalah dari tujuan awal dibangunnya konsep desain minimalis ini. Konsep desain rumah minimalis merupakan konsep desain yang dibuat untuk menyederhanakan pembangunan sebuah rumah sehingga tidak begitu banyak detail dan dapat menyingkat waktu pembangunan. Bukan hanya itu pembangunan rumah minimalis juga menjadi salah satu cara untuk menyelesaikan masalah lahan yang sempit supaya tetap dapat membangun rumah yang nyaman. Inilah yang membedakan keduanya. Hal ini jugalah yang menyebabkan konsep rumah minimalis cenderung memiliki ruang terbuka supaya udara dan cahaya dapat keluar masuk dengan bebas sehingga rumah menjadi terasa lebih nyaman.

Konsep desain rumah kontemporer

Untuk konsep rumah kontemporer ini sesungguhnya bisa dibilang lebih cocok sebagai trend dibanding dengan konsep desain. Konsep ini muncul dari keberadaan rumah minimalis yang selalu memasukkan aspek alami di dalamnya. Aspek alami yang biasa digunakan dalam rumah minimalis adalah batuan atau kayu. Sedangkan konsep rumah dengan kayu merupakan konsep yang berkaitan erat dengan rumah-rumah tradisional. Hal inilah yang kemudian MeMUnculkan rumah dengan konsep komtemporer yaitu rumah modern dengan gaya minimalis yang memiliki sedikit paduan konsep tradisional sehingga menciptakan tren konsep desain rumah baru yang tentu saja menarik dan menghasilkan rumah yang nyaman.

Perbedaan Rumah Modern, Minimalis dan Kontemporer 3

Apapun konsep desain yang anda ingin gunakan di rumah anda, satu hal yang penting adalah konsistensi dalam pembangunannya. Banyak orang yang awalnya ingin membangun rumah dengan gaya minimalis tapi kemudian beralih konsep karena ada benturan ketika proses pembangunannya. Oleh karena itu penggunaan jasa arsitek rumah memang sangat penting jika anda ingin membangun rumah dengan konsep yang sukses. Selain menjaga konsistensi konsep rumah, menggunakan jasa arsitek untuk membuat rumah anda juga penting dalam melakukan konsultasi bagaimana membuat rumah dengan konsep yang tepat untuk keluarga dan juga untuk kondisi alam daerah anda.

Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars
PENULIS
Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars  
Fairus atau yang akrab dipanggil Riris adalah lulusan Jurusan Arsitektur Universitas Udayana tahun 2019 yang tumbuh besar di Bali. Sedari kecil ia menaruh minat pada buku dan tulisan serta aktif menulis sejak masa sekolah. Setelah lulus dari jurusan arsitektur, Fairus masih menekuni hobi tersebut dan menulis artikel mengenai arsitektur dan interior. Di waktu luang, ia sesekali membaca novel dan menulis fiksi.
BACA JUGA:
DESAIN RUMAH TERBAIK:
DESAIN INTERIOR:
KONSULTASI DENGAN CS KAMI
Syahrul Dwi Andrian, Amd
Andrian
Dwi Pratiwi, S.Ars
Tiwi
I Gusti Agung Ayu Chandra Devi, S.Ars
Devi
Ida Ayu Wisma Anggaritha Pathni, S.Kom., MTA
Dayu
Aarles Sumarten, S.S.
Aarles

Telp. Jabodetabek:
+6282146645837

Telp. Luar Jabodetabek:
+6282219788877

QR Code WA Jabodetabek:
QR Code WA Luar Jabodetabek:
Kantor Jakarta

DBS Bank Tower Lantai 28, Ciputra World, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 3-5 Jakarta 12940

Google Map Emporio Architect Jakarta

Kantor Bali

PERUM Piakan Indah Mesari No. 18A, Jalan Piakan I, Batubulan, Kec. Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali 80582

Google Map Emporio Architect Bali

Kantor Bandung

Menara Asia Afrika Lantai 9 Regus Office No. 918, Jalan Asia Afrika No. 133-137, Bandung 40112

Google Map Emporio Architect Bandung

Kantor Yogyakarta

Jl. Sagan Kidul No.14, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223

Google Map Emporio Architect Jogja

Kantor Surabaya

Pakuwon Center Lantai 23, Jl. Embong Malang 1-5, Surabaya, Jawa Timur 60261

Google Map Emporio Architect Surabaya

Kantor Semarang

Gedung Menara Suara Merdeka Lt. 11, Jalan Pandanaran No. 30, Pekunden, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah 50241

Google Map Emporio Architect Semarang

Kantor Balikpapan

Panin Tower Floor 8th, Jl. Jendral Sudirman No.7, Balikpapan, Kalimantan Timur 76113

Google Map Emporio Architect Balikpapan

Hubungi Kami
Konsultasi Jabodetabek: +6282146645837
Konsultasi Luar Jabodetabek: +6282219788877
Penawaran dan Kerja Sama: +6281353353909
Kritik, Saran dan Pengaduan: +6282146847758
HR & Lowongan Pekerjaan: +6281236313868

Konsultasi: infoCHARACTER SEQUENCE@emporioarchitect.com
Penawaran & Kerja Sama: partnershipCHARACTER SEQUENCE@emporioarchitect.com
Lowongan Pekerjaan: hrdCHARACTER SEQUENCE@emporioarchitect.com

Ikuti Kami