

3D DESAIN:

Desain kali ini merupakan salah satu desain terbaik karya Emporio Architect yang berlokasi di daerah Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur. Sebuah desain rumah dengan style classic tropis yang mewah yaitu milik klien kami Ibu Diana. Desain rumah yang berada diatas lahan seluas 2.304 m2 ini hadir dengan luas bangunan total 1761 m2 yang terdiri dari 2 lantai.
Desain rumah istimewa ini, menuangkan konsep classic kedalam tampilan eksterior dan interiornya. Dengan adanya penebalan dinding pada bagian teras utama, yang menerus dari lantai dasar hingga ke ceiling lantai atas membuat desain ini tampak megah.
Mulai dari bagian depan yaitu entrance desain ini memiliki level lantai yang lebih tinggi dari jalan, dengan pos satpam tepat disebelah entrance ini. Tepat didepan bangunan utama terdapat satu bangunan lain yang difungsikan sebagai mushola. Dan pada bagian depan teras terdapat area transisi dengan taman dan water sculpture yang akan menyambut kehadiran anda.
Untuk material ekterior desain ini sendiri banyak menggunakan travertine, batu alam, besi, kayu, dan kaca. Dengan banyaknya penggunaan kaca dan bukaan yang lebar, serta sentuhan tanaman mampu memperlihatkan kesan tropis pada tampilan depan desain rumah ini.
